Uni Eropa Berminat Tingkatkan Investasi Digital di Indonesia
Berita Orbit, Jakarta-Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) membuka keran investasi pembangunan infrastruktur digital, bagi perusahaan dan investor dalam dan luar negeri untuk menggenjot transformasi digital nasional.
Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo), Johnny Gerard Plate, mengatakan peluang investasi itu telah menarik minat perusahaan pembiayaan dan investor Uni Eropa untuk berpartisipasi dalam program pembangunan infrastruktur di Indonesia.
“European Investment Bank (EIB) yang sudah hadir di Indonesia, sudah pernah juga investasi di Indonesia ingin mengembangkan (investasinya) ya. Sampai saat ini EIB sudah invest kita setengah miliar dolar AS (sekitar Rp7,5 triliun),” ujarnya.
Menurut Menkominfo Johnny, EIB berpeluang untuk menambah portofolio investasi hingga US$1 miliar (setara Rp14,5 triliun) di sektor digital, mulai dari infrastruktur teknologi informasi dan komunikasi (TIK) hulu seperti fiber optik, microwave link, satelit, hingga sektor hilir seperti menara Base Transceiver Station (BTS).
Selain itu, katanya perusahaan pembiyaaan Uni Eropa juga berpeluang berinvestasi membangun berbagai pusat data pemerintah dan swasta di Indonesia.
Sebab, konsumsi data per kapitanya masih tergolong sangat kecil, yang mencatat sekitar satu watt per kapita atau sangat kecil dibandingkan dengan Jepang yang negaranya mirip dengan Indonesia kepulauan itu sekitar 10 watt per kapita.
Lebih lanjut Menkominfo menjelaskan, Uni Eropa juga bisa berpartisipasi dalam pembiayaan bauran atau blended financing sektor digital dan pembiayaan hijau atau green financing untuk memberikan dukungan kepada pembiayaan pembangunan infrastruktur yang pro lingkungan hidup.
Duta Besar Uni Eropa untuk Indonesia Vincent Piket menambahkan, kontribusi Uni Eropa dalam pembiayaan atau pinjaman pada proyek infrastruktur di Indonesia merupakan bagian dari peningkatan kerja sama di sektor perdagangan dan investasi kedua negara.
Peningkatan kerja sama itu diharapkan bisa menarik lebih banyak perusahaan investasi dan pembiayaan di Eropa untuk berpartisipasi dalam pengembangan sektor digital di Indonesia.
“Kami akan membawa lebih banyak perbankan investasi dan perusahaan Eropa untuk membantu perkembangan di sektor digital,” katanya.