Berita Orbit, Morowali-Setelah tepilih sebagai Kampung Tertib Lalulintas Tingkat Provinsi Sulawesi Tengah kini Kelurahan Tofoiso Kecamatan Bungku Tengah Kabupaten Morowali mewakili Kampung Tertib Lalulintas di Tingkat Nasional.
Mabes Polri sebagai tim Penilai Kampung Tertib Lalulintas meninjau langsung yang di pimpin oleh Kombes Pol.Dodi Daryanto selaku Ajak Gakkumkorlantas Polri dan Kombes Pol.Kingkin Winisudaelaku Dirlantas Polda Sulteng bersama rombongan.
Kapolres Morowali AKBPArdi Rahananto mengatakan, Kampung Tertib Lalulintas dilaksanakan di berbagai wilayah di Indonesia dan alhamdulillah Morowali terpilih untuk mewakili Sulawesi Tengah.
“Kami sudah persiapkan dengan semaksimal mungkin, misalnya dan kekurangan kami mohon maaf dan siap mengikuti arahan dari Bapak menjadikan Morowali dalam pelayanan di bidang Lalulintas menjadi lebih baik lagi,” katanya.
Menrutnya keberhasilan dalam melaksanakan pelayanan masyarakat terutama di bidang lalu lintas tidak terlepas dari koordinasi semua pihak kerjasama dari sektor dan dari semua aparatur yang berada di Morowali.
Dirinya berharap kepada masyarakat untuk tertib berlalu lintas agar menciptakan keamanan. sehingga tidak ada lagi kejadian pelanggaran dan ujungnya kecelakaan lalu lintas yang menyebabkan hingga kematian bagi korbannya.
Sementara itu Ketua Tim Ajak Gakkumkorlatas Mabes Polri Kombes Pol.Dodi Daryanto mengatakan diberitahukan kepada Bapak Ibu sekalian tentunya tempat ini dipilih karena sudah ada penilaian dari Tingkat Polda Sulawesi Tengah dan sudah ditentukan bahwa tempat ini Kecamatan ini yang terbaik untuk dapat mengikuti lomba di tingkat nasional.
“Kami ucapkan banyak terima kasih kepada Bapak Dirlantas Polda Sulawesi Tengah dan tentunya Bapak Kapolres dan jajarannya forkompinda yang telah membantu mewujudkan Kampung Tertib Lalulintas bisa terpilih di tempat ini,” katanya.
Harapannya tentu saja dari Polantas teori apa yang sudah dilaksanakan oleh Kapolres dapat ditutup atau disebarluaskan kepada Kecamatan, Kelurahan yang lainnya tidak hanya berhenti di sini sehingga dapat juga disesuaikan seperti tempat ini, akan tetapi di tempat-tempat yang lain.
Perlu diketahui bahwa Bagaimana amanat dari rancangan umum nasional di jalan PBB telah menetapkan 18 Agustus tahun 2021 telah diperpanjang sampai 2030.
“Kami membutuhkan campur tangan dari semua lapisan Kementerian, Lembaga dan tentu saja dari masyarakat dari faktor manusia, Maksudnya gimana di sekolah-sekolah,” katanya.
Melalui Kampung Tertib Berlalu Lintas ini juga,mulai diajarkan kepada adik-adik sejak dini jadi penting namanya kegiatan di TK, SD, SMP, SMA pelajaran tentang tata cara berlalu lintas yang baik dan benar perlu diketahui.
Masih Kata Ajak Gakkumkorlatas Mabes Polri , Lantas juga mempunyai sistem sedemikian rupa dapat mengatur anggotanya yang terbatas tetapi penggunaannya, caranya gimana? Tentu saja yang melibatkan kerjasama dengan instansi terkait di sini ada Pak Dandim, Babinsa, di setiap Desa ada nomor handphone-nya petugas. (supriyono).