Girls Generation Comeback Agustus Mendatang, Kini Tampil 8 Member
Berita Orbit, Bogor – Girl band asal Korea Selatan yang sudah lama vakum, Girls Generation resmi mengumumkan tanggal dan detail comeback nya pada Senin 25 Juli 2022 melalui akun twitter resminya. Dalam postingan tersebut, Girl Band ini akan comeback pada Agustus 2022 mendatang dengan merilis teaser pertamanya.
Dalam rangka perayaan ulang tahun ke 15 debut mereka Girls’ Generation akan membuat comeback grup penuh pertama mereka dalam lima tahun dengan album studio ketujuh mereka “FOREVER 1” dengan album ke-7 nya.
Terakhir Girls Generation comeback pada Agustus 2017 dan bersiap untuk comeback kembali setelah lima tahun. Proyek terbaru band ini, album keenam mereka Holiday Night, dirilis pada Agustus 2017.
βLegenda telah kembali! #GirlsGeneration akan merilis album sebagai 8 anggota untuk merayakan ulang tahun ke-15 mereka Agustus ini!β Tulis akun resmi Girls Generation di twitter.
Kabar comebacknya girl band legendaris ini disambut antusias oleh para fansnya. Hari ini, tagar Girls Are Back mendapat respon hingga 19,2 ribu tweet.
“Serba 8, semoga sukses comebacknya 8 ciwi ciwiku. Jadi inget kata neng tipa, Girls Generation is miracle. Dan sampai sekarang masih ga nyangka klo mereka udah 15 tahun. ππππ” tulis akun @HanayaKim09
Girls' Generation μλ μλ The 7th Album
γFOREVER 1γβ« 2022.08.08#GirlsGeneration #μλ μλ#FOREVER1 pic.twitter.com/j9wf44AkKc
— Girls' Generation (@GirlsGeneration) July 24, 2022