Aksi Demi Konten, Kembali Makan Korban di Bogor
Berita Orbit, BOGOR – Demi konten, aksi remaja berujung maut. Kali ini terjadi saat remaja menyetop truk yang tengah melaju kencang di Gunung Putri, Bogor.
Kejadian yang menewaskan seorang remaja ini terjadi di Exit Tol Gunung Putri, Desa Gunung Putri, Kecamatan Gunung Putri, Kabupaten Bogor, Sabtu (15/1/2023).
Dari video warganet yang beredar, terlihat ada dua remaja yang hendak menghentikan truk yang sedang melintas.
Salah satu remaja yang menggunakan baju hitam dan topi cream mendadak berlari ke arah truk dan mencoba menahan laju truk yang melintas, namun nahas, bukannya berhenti, supir truk tersebut tak sempat mengerem hingga akhirnya menabrak remaja tersebut.
Salah seorang remaja lainnya yang berpakaian hijau nampaknya mau mengikuti aksi korban, namun terlihat selamat karena posisinya tidak terlalu tengah saat mencoba menghentikan mobil besar tersebut.
Dalam potongam video lainnya, terlihat remaja berbaju hitam itu sempat menepi ke sisi jalan. Video tersebut juga diunggah ulang di reel instagram @beritaorbitofficial.
Kepala Desa (Kades) Gunung Putri, Daman Huri mengatakan, tewasnya seorang remaja berusia belasan tahun tersebut diduga karena demi konten, dia hendak membuat konten menyetop truk, namun gagal.
“Mereka mau menghadang truk. Kejadiannya tidak terduga dan akhirnya salah satu dari mereka tertabrak,” kata Daman.
Anggota Satlantas Polres Bogor, Bripka Gilang membenarkan bahwa telah terjadi laka lantas di Exit Tol Gunung Putri sekira pukul 16.00 WIB, remaja tewas setelah aksi menyetop truk.
“Kecelakaan lalu lintas terjadi di exit tol Gunung Putri ke arah Nambo. Kejadiannya karena ada anak yang memaksa menyetop truk yang tengah melaju ke arah Nambo,” ujarnya.
Gilang mengatakan, pihak kepolisian masih menyelidiki adanya kesengajaan dalam pemaksaan menyetop truk tersebut atau tidak.
“Kalau dari kesengajaan atau pembuatan konten kita masih selidiki. Tapi yang pasti si anak tersebut memaksa memberhentikan kendaraan truk,” paparnya.
Menurut Gilang, saat ini remaja yang tewas terlindas truk di Exit Tol Gunung Putri tersebut dilarikan ke RS thamrin Cileungsi. ***