Akibat Kebakaran di Bahodopi Toko dan Kos-Kosan Ludes

Akibat Kebakaran di Bahodopi Toko dan Kos-Kosan Ludes

Morowali, Baru saja terjadi kebakaran hebat melanda Desa Bahadopi, Kecamatan Bahadopi, Kabupaten Morowali, Kamis (23/12/ 2021).

“Akibat dari kebakaran tersebut menghanguskan sejumlah toko, rumah dan kos-kosan yang di perkirakan kerugian mencapai miliaran rupiah”.

Kapolsek Bahodopi, Iptu Agus Salim menjelaskan, kronologis kejadian, bahwa pukul 07.15 wita, aksi mata Arjun melihat api sudah membesar di ruangan tempat Loundry bagian tengah milik Idris.

Api dengan cepat merembet ke tempat penjualan bensin dan sembako, yang masih berdekatan dengan tempat Loundry milik Idris.

Sekitar satu jam api melahap beberapa rumah, kios, ruko dan kos-kosan yang berdekatan dengan titik awal api. Beruntung tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut. Namun satu warga terluka bakar bagian lengan.

Baca Juga  Polisi Ringkus Pelaku Pencurian Dengan Kekerasan Di Jl Tombolututu Kota Palu, Satu Bilah Parang Diamankan

Pada pukul 08.15 wita dua unit mobil pemadam kebakaran dari PT MSS baru tiba di lokasi kebakaran

Pada pukul 10.30 Wita, api berhasil dijinakan oleh petugas pemadam kebakaran di bantu oleh warga sekitar dan beberapa aparat Kepolisian Sektor Bahodopi dan Anggota TNI, Koramil 02 Bahodopi, Kodim 1311 Morowali.

Adapun nama-nama pemilik kios/toko korban kebakaran yang dihimpun Polsek, sebanyak 12 orang sebagai berikut, Hj.Mia ( Pemilik Toko beras), Alfian Pratama ( Pemilik toko BRI Link).

Bangunan Kosong (Pemilik Samsuddin), Andi Baso (Toko BRI LINK), Amiluddin (Toko Campuran/ Grosir).

Arjun (Pemilik toko Eletronik), Saini (Pemilik pencucian Motor), Farhan ( pemilik toko pakaian), Muh.Asri (Pemilik 12 kamar Kost-kosan, 2 kamar terisi).

Baca Juga  Lewat Radio, Morowali Fokus Tangulangi Bencana 

Irwan (Pemilik 7 kamar kost-kostsan terisi dan toko Campuran), Mawi (Pemilik 1 Unit rumah dan 4 kamar Kost-kostsan terisi, Samsuddin (pemilik 1 Unit rumah).

Saat ini aparat Kepolisian Sektor Bahodopi masih melakukan penyelidikan penyebab terjadinya kebakaran dan lokasi kebakaran tersebut, sudah di pasangi garis police line.(supriyono*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *