ICW Nilai Keputusan Febri Diansyah Jadi Kuasa Hukum Putri Candrawathi Gegabah
Berita Orbit, Jakarta – Indonesia Corruption Watch (ICW) menilai keputusan Febri Diansyah menjadi kuasa hukum istri Ferdy Sambo gegabah.
“Bagi kami, putusan untuk mendampingi proses hukum seseorang yang diduga melakukan pembunuhan berencana dan cenderung tidak kooperatif terhadap proses hukum merupakan langkah yang amat gegabah. Untuk itu kami menyayangkan pilihan tersebut akhirnya diambil oleh Febri,” ujar Peneliti ICW Kurnia Ramadhana dalam keterangannya, Jumat, (30/9/2022).
Seharusnya, kata Kurnia, Febri tidak mengambil keputusan untuk mendampingi Putri Candrawathi.
Baca juga: Kamaruddin Simanjuntak Buka Suara Soal Penunjukan Eks Pegawai KPK Sebagai Kuasa Hukum Ferdy Sambo
“Dengan narasi akan selalu berpihak pada korban kejahatan, mestinya Febri tidak mengambil keputusan untuk mendampingi Tersangka pembunuhan berencana seperti istri Ferdy,” ujarnya.
Kurnia pun memastikan, keputusan yang diambil oleh mantan pegawai Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) tersebut tak ada kaitannya dengan ICW.
“Keputusan Febri Diansyah untuk bergabung dalam tim hukum istri Sambo merupakan sikap pribadi yang bersangkutan dan tidak ada kaitan dengan ICW,” kata dia.
Febri Diansyah, menjadi salah satu tim dari pengacara istri mantan Kadiv Propam Ferdy Sambo, Putri Candrawathi. Febri mengatakan keputusan menjadi pengacara Putri Candrawathi adalah pilihan profesional.
“Jadi ini pilihan profesional. Pilihan profesional kami sebagai advokat sekaligus tentu saja apabila kami berbicara soal profesional menjadi advokat sekaligus berbicara dari segi etis,” kata Febri ketika melakukan konferensi pers, di Hotel Erian, Jakarta Pusat, Rabu 28 September 2022.
Dia mengatakan, akan menggunakan pengalamannya bergerak di bidang hukum untuk mendampingi istri Ferdy Sambo. Dia yakin, seluruh pengalamannya akan menjadi membantu melihat kasus ini dengan objektif.
“Seluruh pengalaman kami selama ini, seluruh proses belajar kami dalam pengalaman kerja, dan interaksi selama ini itu pasti akan mempengaruhi bagaimana kami bisa menjadi kuasa hukum di sini. Mempengaruhi dalam artian misalnya aspek objektivitas,” ujar Febri.
Dia berjanji menjaga integritasnya dalam mengawal kasus ini.
“Menjaga integritas dalam proses peradilan itu adalah bagian yang krusial yang pasti akan kami jaga,” kata Febri.