Bupati Bogor Ade Yasin

337 Warga Kabupaten Bogor Terkonfirmasi Positif Covid-19

Beritaorbit.com, Bogor-Kasus positif covid-19 di Kabupaten Bogor terus mengalami kenaikan. Hingga Senin 31 Januari 2022, Satgas Covid-19 mencatat ada 337 tambahan kasus positif.

“Dari jumlah itu, 201 ber KTP Kabupaten Bogor namun berdomisili di daerah lain. Sementara 136 lainnya domisili dan KTP-nya Kabupaten Bogor,” kata Bupati Bogor Ade Yasin, Selasa 1 Februai 2022.

Ade juga mengungkapkan ada sedikitnya 19 tenaga kesehatan (nakes) terkonfirmasi positif Covid-19 hingga Minggu, 30 Januari 2022.

Dengan melonjaknya kasus Covid-19 di Bumi Tegar Beriman, Satgas Covid-19 Kabupaten Bogor pun telah menyiapkan sejumlah perangkat untuk mengatasi lonjakan ini.

Ade mengungkapkan, saat ini jumlah tempat tidur isolasi Covid-19 berjumlah 607 unit, kemudian jumlah ruang ICU isolasi Covid 71 unit.

Baca Juga  Kronologi Penangkapan Bupati Bogor Ade Yasin Tersangka Suap KPK

Sementara tempat isolasi terpadu (isoter) Wisma Cibogo berkapasitas 60 tempat tidur. Namun, Wisma Cibogo saat ini belum terisi.

“Bed Occupancy Rate (BOR) tempat tidur isolasi 23,06 persen dan jumlah BOR ICU 9,86 persen. Kita semua berharap angka positif tidak semakin bertambah,” katanya.

Ade mengimbau masyarakat untuk mengetatkan kembali protokol kesehatan dan menghindari kerumunan ataupun beraktivitas di luar rumah.

“Kalau belum vaksin segera vaksin. Kita harus sama-sama menjaga agar virus ini tidak cepat menular. Karena varian Omicron juga lebih cepat penularannya,” kata Ade.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *