3 klub sepak bola Indonesia tersert kasus investasi bodong

3 Klub Sepak Bola Indonesia Ini Terseret Kasus Investasi Bodong

Berita Orbit, Jakarta-Masalah investasi bodong di tanah air perlahan mulai naik ke permukaan. Semua itu bermula dari Indra Kenz, kasus penipuan berkedok trading mulai terbongkar dengan berbagai macam nama yang berbeda. Banyak pihak ikut terseret, termasuk klub sepak bola Indonesia.

Beberapa waktu lalu, pihak kepolisian sudah memberikan informasi bahwa ada klub sepak bola Indonesia yang menerima aliran dana dari salah satu kasus investasi bodong yang terbongkar.

Menindaklajuti hal tersebut, polisi segera mengembangkan kasus tersebut. Termasuk kepada klub sepak bola Indonesia yang diketahui menerima dana tersebut.

Terseret kasus investasi bodong dari robot trading Viral Blast, Tim Direktorat Tindak Pidana Ekonomi Khusus (Dit Tipideksus) Bareskrim Mabes Polri memanggil perwakilan klub sepak bola Indonesia terkait aliran dana ke mereka.

Baca Juga  Dua Hari Hilang Akhirnya 9 Pendaki Gunung Gede-Pangrango Ditemukan, Begini Kondisinya

Klub sepak bola Indonesia yang menerima aliran dana tersebut adalah Persija, PS Sleman dan juga Madura United.

“Yang sudah dimintai keterangan dari Persija, PS Sleman dan Madura United,” ucap Kombes Pol Robertus Yohannes De Deo Tresna Eka Trimana, Kasubdit III Dit Tipideksus Bareskrim Polri, mengutip dari prfmnews.id, Minggu 17 April 2022.

Menurut Robertus, pihaknya melakukan pemeriksaan untuk mendalami sejauh mana klub sepak bola tersebut dalam melakukan sponsorship terhadap robot trading Viral Blast.

Pemeriksaan tersebut berkaitan erat dengan adanya dugaan robot trading Viral Blast dalam perkara investasi bodong.

“Materi pemeriksaan semua terkait sponsorship Viral Blast kepada masing-masing klub. Yang dimintai keterangan dari masing-masing klub,” ujar Robertus.

Baca Juga  Nadiem Tolak Usulan Bahasa Melayu Bahasa Resmi ASEAN

Dalam kasus ini, sebelumnya Mabes Polri telah menetapkan empat tersangka yang diduga terlibat dalam kasus penipuan berkedok trading dengan nilai kerugian sekitar Rp1,2 triliun tersebut.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *