Polres Morowali Gelar Pembinaan Fungsi Binmas Kepada Kanit dan Bhabinkamtibmas

Berita Orbit, Jakarta – Bhabinkamtibmas merupakan singkatan dari “Bhayangkara Pembina Keamanan dan Ketertiban Masyarakat yang bertugas di tingkat desa sampai dengan kelurahan dan bertugas mengemban fungsi Pre-emtif dengan cara bermitra dengan masyarakat.

Untuk menjadi Bhabinkamtibmas yang baik di tengah masyarakat Polres Morowali melaksanakan kegiatan pembinaan fungsi Binmas kepada Kanit dan Bhabinkamtibmas.Senin(7/11/2022).

Kapolres Morowali AKBP Suprianto,S.I.K.,M.H yang didampingi oleh KBO Binmas IPDA Abd Hamid Dg Mapato, S.H memimpin langsung kegiatan tersebut.

Dalam kegiatan Tersebut Kapolres menyampaikan
Sebagai seorang anggota Bhabinkamtibmas yang di tengah-tengah masyarakat, harus bisa menjadi teladan dan pelindung masyarakat di tingkat masyarakat terkecil yakni kelurahan atau desa, mampu mendengar lebih jelas tentang apa yang menjadi keluhan masyarakat. Hubungan antara Bhabinkamtibmas dengan pemerintah desa, Babinsa, dan masyarakat dalam menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat.

Baca Juga  KPK Tetapkan Wali Kota Ambon sebagai Tersangka Kasus Suap dan Gratifikasi Izin Alfamidi

“Bhabinkamtibmas merupakan ujung tombak dari polri, tugasnya sangat berat dan tugasnya sangat mulia tolong dalam pelaksanaan tugas harus dilaksanakan dengan ikhlas. Semua apa yang kita kerja dengan hati yang ikhlas pasti berbuah manis dan berkah” ucap Kapolres

Dan mengingat jumlah bhabinkamtibmas yang sangat terbatas dan daerah yang kita awasi sangat luas, saya berharap bhabinkamtibmas bisa bersinergi dengan Babinsa serta kepala desa dan membuat posko pengaduan di kantor desa untuk menampung pengaduan dari masyarakat. Tambah Kapolres Morowali

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *