Imbas Truk Batako Mogok, Sepanjang Jalan Raya Ciampea Mengalami Kemacetan

oleh -96 Dilihat

Berita Orbit, Bogor – Kemacetan terjadi disepanjang jalan utama Bogor – Jasinga, tepatnya di Jalan Raya Ciampea, Kabupaten Bogor, Sabtu 25 Juni 2022.

Petugas Dinas Perhubungan yang berjaga di lokasi, Harry mengatakan bahwa kemacetan terjadi karena adanya Truk yang mogok sejak pukul 03.00 dini hari. Namun karena jalan yang sempit, maka harus dilakukannya buka tutup jalan untuk mengatur lalu lintas.

“Ini macetnya dari jam 3 an, kita udah lakuin segala upaya yah kaya pasang barier kaya gini, anggota kita juga udah lengkap disini, tadi juga untuk jalanan buka tutup aja,” ujar Harry S, Sabtu 25 Juni 2022.

Diketahui truk tersebut membawa muatan batako putih yang akan diantar ke Cianjur. Sopir truk, Asep mengkonfirmasi bahwa truk mengalami mogok sejak pukul 03.00 dini hari karena laher roda yang macet. Sayangnya penanganan yang dilakukan terbilang lambat karena montir baru tiba di lokasi pukul 07.00 pagi.

Baca Juga  Sinopsis Cafe Minamdang, Drakor Multigenre yang Masuk Daftar Wajib Tonton!

“Ini dari jam 3 malem, ini bawa bata putih buat dianter ke cianjur, ini mogoknya itu lahernya macet, montirnya baru dateng tadi jam 7,” jelas Asep.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.