PAN

Tiga Nama Diusulkan PAN Yogya untuk Jadi Capres 2024, Siapa Saja?

Berita Orbit, Jakarta-Partai Amanat Nasional (PAN) mulai memanaskan mesin politiknya di daerah lewat kegiatan rapat kerja wilayah (Rakerwil).

Seperti yang dilakukan DPW PAN DIY yang dilakukan Rakerwilnya di Hotel Ros In Jalan Ring Road Selatan Bantul.

Ketua DPW PAN DIY Suharwanta mengatakan DPW PAN DIY juga sudah menyiapkan saksi untuk Pemilu 2024 serta membuka pendaftaran Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) untuk kader maupun tokoh masyarakat.

“Nama-nama Calon Presiden (Capres) yang diusulkan adalah Gubernur DIY Sri Sultan Hamengku Buwono X, Ketua Umum PP Muhammadiyah Haedar Nashir, Ketua Umum DPP PAN Zulkifli Hasan, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan hingga Menteri BUMN Erick Thohir,” katanya.

Baca Juga  Masuk Kandidat Capres 2024 Partai Nasem, Siapa Andika Perkasa?

Baca Juga: Gerindra Kukuhkan Prabowo Subianto Sebagai Capres pada Akhir Juli 2022

Menurutnya, kondisi PAN DIY saat ini siap menghadapi Pemilu 2024. PAN DIY, kata Suharwanta, sudah siap dan lengkap untuk mengikuti tahapan verifikasi partai politik (parpol).

“Kami DPW PAN DIY sudah siap dan lengkap mengikuti tahapan verifikasi partai politik (parpol). Susunan pengurus DPW, DPD dan DPC PAN se-DIY, surat keterangan domisili kantor, Kartu Tanda Anggota (KTA) PAN dan berkas lainnya sudah siap dan lengkap,” katanya.

Rakerwil II PAN DIY ini dihadiri Wakil Ketua Umum DPP PAN Viva Yoga Mauladi, Bendahara Umum DPP PAN Totok Daryanto dan sejumlah tokoh PAN lainnya. Dalam Rakerwil II ini dibahas tentang kesiapan DPW PAN DIY menghadapi Pemilu 2024.

Baca Juga  Fesival Ramadhan In Mind Hari Pertama Diisi Bersih-bersih Masjid Raya Bogor

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *