,

Ramai di Tiktok, Irjen Ferdy Sambo Dikaitkan dengan Kode 303 Konsorsium Judi Online

oleh -276 Dilihat
ilustrasi kasus sambo

Berita Orbit, Jakarta – Mantan Kadiv Propam Polri, Irjen Ferdy Sambo telah resmi ditetapkan sebagai tersangka pembunuhan terhadap Brigadir J oleh Kapolri Listyo Sigit Prabowo dalam konferensi pers yang digelar di Rupatama Mabes Polri, pada Selasa 9 Agustus 2022.

Dengan ditetapkannya Ferdy sebagai tersangka mencuat hingga banyak temuan-temuan baru terkait dengan bisnis yang dijalankannya. Salah satu bisnis dengan kode rahasia 303 atau Konsorsium Judi Online ikut disangkakan padanya.

Beredar isu pada kasus Brigadir J nama Irjen Ferdy Sambo dilindungi, aset penting Polri, diduga pencabutan jabatan dan memiliki kode 303 judi online.

Baca juga: Dianggap Sebagai Otak Pembunuhan Brigadir J, Berikut Tiga Kesalahan Ferdy Sambo

Baca Juga  Kasat Reskrim Ungkap Isu Mobil Hilang di Polres Gorontalo Kota Hoaks!

Dalam informasi yang diunggah akun TikTok Rhomero_unu lantas menjadi viral. Pasalnya, akun itu menyebut Irjen Ferdy Sambo punya kode 303 yang sangat rahasia dan disebut menjadi bos bendahara judi online.

“Beberapa hari yg lalu ada akun anonim di Twitter bernama Opposite6890TM menyatakan demikian. Dan sekarang akunnya sudah diBlock alias modyar..!!” tulis akun TikTok Rhomero_uno.

Merebaknya isu kode 303 atau konsorsium judi online yang dikaitkan dengan Ferdy Sambo mendapat tanggapan dari selebgram Lutfi Agizal. Menurutnya, pembunuhan Brigadir J tidak didasari karena tindak pelecehan seksual tetapi ada kaitannya dengan iu kode 303 itu.

Baca juga: Mahfud MD Dapat Bocoran Soal Motif Pembunuhan Brigadir J 

Baca Juga  Dinkes Kota Bogor Siapkan Langkah Antisipasi Penyebaran Hepatitis Akut

“Kalau dari saya ini masyarakat udah mulai menggelora, ada bahasanya motifnya adalah bukan pelecehan seksual tapi diduga adalah 303 konsorsium,” ucap Lutfi Agizal kepada awak media di KPU RI, Menteng Jakarta Pusat, Rabu 10 Agustus 2022.

Menanggapi kabar yang beredar, Lutfi mengatakan bahwa saat ini publik mulai penasaran soal kebenaran kode 303 yang dimiliki Ferdy Sambo hingga perlindungan yang didapatkan selama proses penyelidikan kasus tewasnya Brigadir J.

“Jadi apakah opini publik soal 303 konsorsium akan terbongkar, itu adalah keinginan masyarakat. Saya udah sounding soal ini di media sosial saya,” jelas Lutfi.

Baca Juga: Motif Pembunuhan Brigadir J Sangat Sensitif Diungkap, Tak Layak Didengar Anak-Anak

Baca Juga  Antonio Conte Terima Kekalahan Tottenham dari Manchester United

Sebagai informasi, Konsorsium adalah kelompok yang terdiri dari dua atau lebih individu, perusahaan, atau pemerintah yang bekerja sama untuk mencapai tujuan bersama.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.