Presiden Jokowi Kenakan Busana Adat Ende pada Upacara Hari Lahir Pancasila
Berita Orbit, Bogor – Presiden Joko Widodo atau akrab disapa Jokowi di peringatan hari kesaktian pancasila berkesempatan menjadi inspektur upacara yang dilaksanakan di Lapangan Pancasila Kabupaten Ende, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), Rabu (01/06/2022).
Ini kali pertamanya upacara hari Kesaktian Pancasila tidak dilakukan di Jakarta. Sebelumnya, upacara selalu digelar di Gedung Pancasila Kementerian Luar Negeri.
Presiden Jokowi didampingi Ibu Negara Iriana saat memasuki lapangan upacara pukul 06.55 WIB atau 07.55 WITA.
Sementara Wakil Presiden Ma’ruf Amin mengikuti upacara secara virtual melalui YouTube Sekretariat Presiden.
Hal yang menarik, Presiden Jokowi terlihat mengenakan pakaian adat Ende yakni Ragi Lambu Luka Lesu dengan kain yang memiliki perpaduan warna merah dan hitam sedangkan Iriana menggunakan kain dengan motif cokelat dan ungu tua.
Upacara dimulai dengan laporan dari Komandan Upacara kolonel Infanteri Tunjung Setyabudi lalu menyanyikan lagu Indonesia Raya, mengheningkan cipta yang dipimpin langsung oleh Presiden Jokowi kemudian dilanjut dengan pembacaan teks pancasila oleh Wakil Ketua MPR RI Bambang Soesatyo.
Dilanjutkan dengan pembacaan pembukaan UUD 1945 dan diakhiri dengan doa oleh Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan.
Kegiatan upacara hari lahir pancasila ini dihadiri oleh sejumlah pelajar dari SD, SMP, dan SMA hingga TNI Polri.
Tanggal 1 Juni resmi ditetapkan sebagai hari libur nasional Lahirnya Pancasila melalui Keputusan Presiden Nomor 24 Tahun 2016 Presiden Joko Widodo. Jokowi menyampaikan keputusan ini melalui pidato pada peringatan Pidato Bung Karno 1 Juni 1945 di Gedung Merdeka, Bandung pada 1 Juni 2016.