Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 28 Sudah Dibuka, Begini Caranya!

oleh -121 Dilihat
Pendaftaran kartu prakerja gelombang 28
Manajemen Pelaksana (PMO) Kartu Prakerja telah membuka pendaftaran program gelombang ke-28 pada Senin (9/5) pukul 12.00 WIB. Ilustrasi. (ANTARA FOTO/ASEP FATHULRAHMAN).

Berita Orbit, Bogor – Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 28 telah dibuka pada Senin, (9/5/2022) kemarin. Hal tersebut disampaikan melalui akun Instagram @prakerja.go.id.

“Gelombang 28 yuk dibuka yuk!” tulis postingan akun tersebut.

Buka laman dashboard.prakerja.go.id/daftar;

  • Masukkan email dan password, lalu klik Daftar;
  • Pendaftar akan menerima notifikasi via email;
  • Buka email dan lakukan verifikasi yang telah dikirimkan via email;
  • Masuk ke dashboard akun;
  • Pada bagian verifikasi KTP, isi NIK, nomor KK dan tanggal lahir, lalu klik Lanjutkan;
  • Lengkapi data diri dan unggah foto e-KTP
  • Pastikan mengunggah e-KTP asli dan berwarna.
  • Lakukan verifikasi nomor handphone Klik Kirim;
  • Masukkan kode OTP yang telah dikirimkan via SMS ke No HP, Klik Verifikasi;
  • Selanjutnya, isi Pernyataan Pendaftar sesuai kondisi.
  • Isi sampai selesai, jika sudah selesai klik OK.
  • Wajib melakukan Tes Motivasi & Kemampuan Dasar;
  • Setelah mengisi tes, hasil tes akan dievaluasi.
  • Pendaftaran sedikit lagi selesai dan tinggal mengikuti seleksi Gelombang.
  • Pilih Gelombang yang sesuai domisili, lalu klik Gabung;
  • Selanjutnya akan muncul konfirmasi pilihan Gelombang pendaftar.
  • Bila sudah sesuai, klik Ya, Gabung;
  • Akan muncul Persetujuan Prakerja yang berisi beberapa pernyataan.
  • Pendaftar harus klik Saya Menyetujui untuk dapat lanjut ke tahap berikutnya.
Baca Juga  Danrem 132/Tdl Pimpin Pelantikan Kenaikan Pangkat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.