Walikota Bogor Bima Arya menunggangi kuda pada pawai Kebudayaan HJB ke-540

Hujan Tunda Pawai Kebudayaan HJB ke-540

Berita Orbit, Bogor – Helaran Hari Jadi Bogor ke-540 sedikit tertunda karena hujan.

Perayaan Hari Jadi Bogor ke-540 yang diperingati setiap tanggal 3 Juni digelar dengan sejumlah kegiatan salah satunya dengan pawai kebudayaan yang bertema nusantara. Namun, pawai sempat tertunda beberapa menit karena hujan mengguyur Kota Bogor tepat sebelum pawai dimulai.

Pawai kebudayaan dimulai pukul 15.35 WIB dari Balaikota sampai Alun-alun Kota Bogor. Dalam pawai tersebut terdapat sembilan kesenian yang akan ditampilkan untuk memeriahkan ulang tahun Bogor ke-540.

Sebelumnya, Walikota Bogor Bima Arya sudah menaiki kuda yang akan ditungganginya saat pawai menuju ke Alun-alun Kota Bogor, namun hujan membuat Bima Arya kembali menuruni kuda dan menepi ke teras depan Balaikota Bogor.

Baca Juga  BLACKPINK Diundang ke Perayaan Ulang Tahun Ratu Elizabeth II di Kedutaan Besar Inggris

Peserta pawai pun menepi sejenak dan beberapa diantaranya terlihat menggunakan payung dan jas hujan.

Pawai kebudayaan merupakan salah satu rangkaian acara Hari Jadi Bogor yang diagendakan berjalan dipukul 15.00 WIB dan dilanjutkan dengan acara kesenian di Alun-alun dengan penampilan berbagai seni pertunjukan. Malam hari sekitar pukul 19.00 WIB warga Bogor akan disuguhkan layar tancap.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *