Densus 88 Amankan 24 Terduga Teroris Pendukung MIT Poso dan Isis

Berita Orbit, Bogor – Densus 88 Antiteror Polri kembali melakukan operasi penangkapan terduga teroris yang ada di beberapa wilayah di Indonesia salah satunya di Sulawesi Tengah. Sebanyak 22 dari 24 terduga teroris diamankan dan merupakan kelompok MIT Poso. Penangkapan dilakukan pada Sabtu 14 Mei 2022.

“Densus 88 Antiteror Polri menangkap 24 tersangka teroris kelompok MIT Poso,” ujar Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Pol Ahmad Ramadhan dalam keterangan tertulis, Senin (16/5/2022).

Terduga teroris yang berjumlah 24 tersebut merupakan pendukung MIT Poso dan ISIS. 22 orang diantaranya diamankan di Sulawesi Tengah, satu orang di Bekasi dan satu orang lagi di Kalimantan Timur.

Baca Juga  Serikat Petani Indonesia Menolak Rencana Bulog Impor Beras

Tak selang lama, beberapa waktu lalu Densus 88 menciduk tujuh orang terduga teroris di wilayah Jawa Barat dan orang itu diduga anggota jaringan Jamaah Islamiyah (JI).

“Ada tujuh yang ditangkap. Dari kelompok JI,” kata Kepala Bagian Bantuan Operasi Densus 88 Antiteror Polri Kombes Aswin Siregar saat dikonfirmasi, Jakarta, Rabu (20/4/2022).

Densus 88 Antiteror Polri akan terus melakukan pelacakan dan penangkapan terhadap terduga teroris di Indonesia.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *